Minggu, 04 April 2010

Gonta Ganti Header? Up 2 u


9:48:00 AM |

Mungkin ada istilah seperti ini, "Header blog mencerminkan Si Empunya blog". Memang benar, header memang sebuah perwujudan dari pemilik akun blog. Dari headernya saja kita sudah bisa menerka - nerka bagaimana karakter pemilik blog tersebut.

Header bisa disesuaikan dengan hobi kita masing - masing, misalnya penulis, designer grafis, animator, fotografer, atau yang lain sesuai dengan hobi masing - masinglah.

Lah, disini UJIB pengen kasih tau gimana cara gonta - ganti header ato "make over" header versinya UJIB.

Let's check it out..!!! (Uji diluar??? hehe becanda)

Step O.N.E:

Sign in ke Blogger.com › tata letak › edit html › cari background dengan ctrl+f

Step T.W.O:

Cari yang bersangkutan dengan url imagenya, lalu try - try ato coba - coba urlnya dihalaman yang baru

Step T.R.H.E.E:

Setelah dapet gambar yang pas, editlah sesuka hati. Mau digimanain terserah kamu. Kalo UJIB biasanya edit pake photoshop CS 3 ato 4

Step F.O.U.R:

Setelah edit - edit sana sini upload gambar tadi ke tinypic.com, pilih "default" size

Step F.I.V.E:

Pilih image codenya, hapus [img] dikanan dan dikiri. Kemudian tempatkan urlnya kembali di urutan yang awal sekali tadi yang setelah background.

Step S.I.X:
pilih simpan template › lihat blog. Amati perubahan yang terjadi....!!!!

Contoh TRANSFORMASI header UJIB:




Gimana EDITannya? keren nggak?



You Might Also Like :


2 cuapan:

aurora mengatakan...

terima kasih sudah diijinkan untuk berkunjung ke blog yang luar biasa ini.... dikarenakan ini adalah blog yang luar biasa, maka bolehkah saya memberikan saran? agar blog ini tetap menjadi luar biasa??

1. saya suak headernya, namun diharapkan agar bisa menyesuaikan proporsi blog dengan resolusi layar para pembaca kebanyakan: yaitu 1024 X 768

2. saya dibuat mabuk kepayang oleh gambar rumput di bagian bawah. bagaimana tidak? saya yang pecinta go green dan sekarang dihadiahi pemandangan rumput yang aduhai?? namun ada sedikit kurang berkenan mengingat gambar rumputnya yang mengikuti arah scroll di halaman. agak mengganggu ketika membaca tulisan/post yang tak kalah seru.

3. anda lumayan peduli pada pembaca. terbukti dengan kemurahan hati memasang link mereka di sidebar... namun sayang, beberapa link ada yang salah tulis... seharusnya jangan lupakan "http://" ...

4. terakhir, blog ini sebenarnya bagus.. namun ada yang kurang, tak ada link http://www.langittimur.com di sidebarnya,,,, hihihihi

salam kenal... maaf, baru kunjung saja saya sudah cerewet seperti ini...

Ujib mengatakan...

Sama - sama,,, Terimakasih juga atas kunjungannya ke Blog sederhana saya ini. Cerewet bagi saya sebenarnya tidak masalah asalkan tidak merugikan, seperti yang Anda lakukan. Selama saya mempunyai blog baru Anda yang kritis terhadap blog saya. Sebelumnya saya juga akan memberikan tanggapan atas saran yang telah Anda berikan.

1. Untuk masalah header, itu awalnya saya sudah mencoba gonta - ganti untuk menyesuaikan, tapi menurut saya ini sudah paling maksimal. Takutnya kalo diubah - ubah lagi jadi berantakan. Dan ukurannya memang sudah dari pihak pengembang yang sebelumnya.

2. Terimakasih atas kritik dan sarannya.

3. Link Anda sudah tertera

Posting Komentar